Pada kesempatan kali ini, Saya akan memberikan
sedikit tutorial Adobe Dreamweaver cs6 bagi para pemula. Tutorial ini pastinya untuk kaum
pemula yang ingin belajar membuat website dengan Program adobe dreamweaver cs6. Materi
pertama yang akan saya berikan kali ini adalah membuat sebuah site, mengedit
site dan membuat halaman web.
Berikut Tutorial Membuat Website dengan Adobe Dreamweaver
1. Membuat Sebuah site di
Site adalah suatu tempat yang digunakan untuk
menyimpan, mengatur dan mengelompokan halaman dan file-file suatu website.
Langkah-langkah membuat site.
1. Buka
program Adobe Dreamweaver kalian
2. Pilih Menu
Site > New site
3. Maka akan
ditampilkan kotak dialog seperti dibawah.
4. Pada bagian
Site Name, ketik nama site yang ingin dibuat. Kemudian pda bagian Local
Site Folder, tentukan tempat penyimpanan site, browse for folder
disamping untuk mencari lokasi penyimpanan.
Catatan : Sebaiknya kamu membuat folder terlebih dahulu,
misalnya buat folder dengan nama Blog Sepi Sunyi pada direktori D : perhatikan
gambar dibawah.
5. Klik
tombol save, untuk menyimpan site yg telah dibuat
2. Mengedit Site
Langkah yang dilakukan untuk mengedit site adalah
sebagai berikut :
1. Klik menu
site > Manage site, sehingga akan tampil kotak dialog manage site
2. Pilih nama
site yang akan diedit misalnya pilih Blog Sepi Sunyi klik tombol edit
(pensil). Seperti pada gambar dibawah.
3. Lakukan
pengeditan, kemudian klik tombol save
4. Klik
tombol done pada manage site
3. Membuat halaman Web
Setelah kamu membuat site, langkah selanjutnya adalah
membuat halaman web.
Langka-langkah :
1. Jalankan
Aobe dreamweaver
2. Pada
tampilan awal dreamweaver, pilih HTMLpada bagian create new, atau klik menu
File> New. Sepert pada gambar dibawah.
3. Pilihlah
blank page. Pilih HTML pada bagian Page type, dan pilih <none> pada
bagian Loyout. Kemudia Klik Tombol create.
4. Sehingga
akan ditampilkan dokumen kosong.
Sekian untuk Materi kali ini, untuk materi selanjutnya
yaitu tentang memberikan judul halaman, memberi
background warna, menganti format teks akan segera saya update.
Tunggu ya, kawan.